0bWxA4NNJWjfr34QONZPz8NklWqx9xw8pbdyf2VJ
Bookmark

Duel Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G vs Samsung Galaxy A24 4G: Harga Sama Untuk Varian Terendah, Mending Pilih Mana?

Duel Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G vs Samsung Galaxy A24 4G: Harga Sama Untuk Varian Terendah, Mending Pilih Mana? - Setelah meluncurkan smartphone Xiaomi Redmi Note 12 dan Xiaomi Redmi Note 12 Pro 5G pada akhir Maret 2023 lalu. Kini keluarga terakhir dari Redmi Note 12 series resmi hadir kembali di pasar Indonesia, ponsel tersebut adalah Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G yang sekilas seperti rebrand dari Redmi Note 10 Pro dengan sejumlah peningkatan keunggulan utama pada ponsel ini adalah dengan dibekali baterai berkapasitas 5000 mAh dengan teknologi pengisian cepat 67W.

Duel Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G vs Samsung Galaxy A24 4G

Berbicara soal performa, Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G ini ditopang oleh SoC (System on Chip) lawas dari Qualcomm Snapdragon 732G octa-core dipadukan dengan RAM 6 GB dan 8 GB. Untuk kemampuan fotografinya juga bisa dikatakan cukup mumpuni dengan dukungan kamera utama berkekuatan 108 MP dan kamera selfie berkekuatan 16 MP. Nah, salah satu pesaing terdekat Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G ini adalah Samsung Galaxy A24 4G. Lalu duel Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G vs Samsung Galaxy A24 4G dengan harga sama untuk varian terendah, mending pilih mana?

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G
  • Warna : Graphite Grey dan Glacier Blue.
  • Dimensi : 164.2 x 76.1 x 8.1 mm.
  • Berat : 201.8 g.
  • Layar : AMOLED, 1080 x 2400 piksel, 6.67 inci.
  • Chipset : Qualcomm SM7150 Snapdragon 732G (8 nm).
  • GPU : Adreno 618.
  • RAM :  6 GB / 8 GB.
  • ROM : 128 GB / 256 GB.
  • OS : Android 11, MIUI 13.
  • Baterai : Li-Po 5000 mAh, non-removable, 67W wired.
  • Kamera Belakang : 108 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP.
  • Kamera Depan : 16 MP.

Spesifikasi Samsung Galaxy A24 4G

  • Warna : Silver, Light Green, dan Black.
  • Dimensi : 162.1 x 77.6 x 8.3 mm.
  • Berat : 195 gram
  • Layar : Super AMOLED, Full HD+, 6.5 inci.
  • Chipset : Mediatek MT8781 Helio G99 (6nm).
  • GPU : Mali-G57 MC2.
  • RAM : 8 GB.
  • ROM : 128 GB.
  • OS : Android 13, One UI 5.1.
  • Baterai : Li-Po 5000 mAh, fast charging 25W.
  • Kamera Belakang : 50 MP + 5 MP + 2 MP.
  • Kamera Depan : 13 MP.

Duel Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G vs Samsung Galaxy A24 4G

Spesifikasi Samsung Galaxy A24

Kedua ponsel kelas menengah ini tampil dengan desain berbeda. Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G mengusung layar punch hole yang dilengkapi dengan penutup belakang yang terbuat dari kaca dengan finishing matte dipadukan frame flat atau datar. Kemudian, ponsel ini menghadirkan housing kamera yang lebih simpel dengan warna senada dengan casingnya. Soal varian warna, ia tersedia dalam dua varian warna, yakni Graphite Grey dan Glacier Blue.

Sementara itu, Samsung Galaxy A24 mengusung poni minimalis Infinity-U Display dipadukan dengan bodi sudutnya lebih rounded dengan susunan kamera tanpa adanya housing kamera atau contour cut design layaknya pada Galaxy S23 series. Ponsel ini pun dikemas dengan frame melengkung dengan casing belakang yang menggunakan finishing glossy. Lalu, ia hadir dalam tiga varian warna yaitu Silver, Light Green, dan Black.

1. Layar

Layar dari Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G tentu lebih unggul dari Samsung Galaxy A24 4G dengan dipersenjatai layar sentuh Dot Display berukuran 6,67 inci dengan panel AMOLED (Active Matrix Organic Light Emitting Diode) yang mengusung resolusi Full HD+ atau 1080 x 2400 piksel yang menawarkan kerapatan mencapai 395 ppi (pixel per inch) dengan kecerahan mencapai di angka 700 nits, 100% DCI-P3 color gamut, hingga sudah mendukung Dolby Vision.

Bukan hanya itu, layar dari Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G ini juga telah didukung oleh refresh rate 120Hz yang mampu menampilkan animasi dan game yang lebih mulus. Bahkan, layar tersebut sudah mengantongi sertifikasi SGS untuk fitur EyeCare protection.

Sedangkan Samsung Galaxy A24 4G hanya dipersenjatai oleh layar sentuh 2.5D berponi minimalis atau Infinity-U Display berukuran 6,5 inci dengan panel Super AMOLED (Active Matrix Organic Light Emitting Diode) yang mengusung resolusi Full HD+ atau 1080 x 2340 piksel yang menawarkan kerapatan mencapai 398 ppi (pixel per inch) yang cukup cemerlang, itu juga didukung oleh refresh rate 90Hz yang imersif.

2. Performa

Beralih ke sektor performa, menurut penulis Samsung Galaxy A24 4G sedikit lebih kencang dari Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G dengan dukungan SoC (System on Chip) MediaTek Helio G99 MT8781 berfabrikasi 6 nanometer yang mengusung octa-core prosesor yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A76 berkecepatan 2,2 GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 2 GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 8 GB dengan RAM Plus 6 GB, serta diperkuat oleh pengolah grafis memadai dari GPU (Graphics Processing Unit) Mali-G57 MC2.

Sedangkan Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G hanya ditenagai oleh SoC (System on Chip) Qualcomm Snapdragon 732G SM7150-AC berfabrikasi 8 nanometer yang mengusung octa-core prosesor yang terdiri dari dual-core Kryo 470 Gold berkecepatan 2,3 GHz dan hexa-core Kryo 470 Silver berkecepatan 1,8 GHz dipadukan dengan RAM 6 GB atau 8 GB LPDDR4X, serta diperkuat juga oleh pengolah grafis memadai dari GPU (Graphics Processing Unit) berupa Adreno 618.

3. Kamera Belakang

Sisi fotografi, Samsung Galaxy A24 4G dan juga Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G sebenarnya sama-sama didukung oleh kamera yang kompeten. Kendati demikian, Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G lebih superior dengan dukungan kamera utama berkekuatan 108 MP dengan lensa 26mm pada bukaan aperture f/1.9 yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL HM2 1/1.52 inci 0.7um piksel yang diperkuat oleh fitur phase-detection autofocus, AI, dan LED flash.

Untuk kamera keduanya adalah ultra-wide berkekuatan 8 MP yang menggunakan sensor Sony IMX335 1/4 inci 1.12um piksel dengan FoV (Field of View) 119 derajat. Sedangkan kamera ketiganya berkekuatan 2 MP pada bukaan aperture f/2.4 yang berfungsi sebagai dedicated macro. Terakhir, terdapat kamera depth sensor berkekuatan 2 MP pada bukaan aperture f/2.4.

Sedangkan Samsung Galaxy A24 4G harus mengakui keunggulan Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G karena hanya didukung oleh kamera utama berkekuatan 50 MP pada bukaan aperture f/1.8 dengan sensor Samsung ISOCELL JN1 berukuran 1/2.76 inci 0.64um piksel disertai fitur phase-detection autofocus dan dilengkapi OIS (Optical Image Stabilization) serta LED flash.

Untuk kamera kedua sang ponsel berkekuatan 5 MP yang menggunakan sensor BSI CMOS berukuran 1/5 inci dipadukan lensa ultra-wide pada bukaan aperture f/2.2 dengan FoV (Field of View) 123 derajat. Sedangkan untuk kamera ketiga berkekuatan 2 MP pada bukaan aperture f/2.4 yang berfungsi sebagai dedicated macro.

4. Kamera Selfie

Jika di antara Anda penggemar foto selfie, menurut penulis Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G tampaknya lebih unggul atas Samsung Galaxy A24 4G dengan dukungan kamera selfie berkekuatan 16 MP yang menggunakan sensor Sony IMX471 1/3.06 inci 1um piksel dipadukan dengan lensa 20mm pada bukaan aperture f/2.5 fixed-focus dan diperkuat fitur AI Portrait Selfie. Sedangkan Samsung Galaxy A24 4G hanya didukung oleh kamera selfie berkekuatan 13 MP yang menggunakan sensor BSI CMOS 1/3.1 inci 1.12um piksel dengan lensa aperture f/2.2 fixed focus.

5. Pengisian Cepat

Baik Samsung Galaxy A24 4G dan juga Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G sama-sama dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh. Akan tetapi, Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G unggul telak berkat dukungan teknologi pengisian cepat 67W. Sedangkan Samsung Galaxy A24 4G hanya mendukung pengisian cepat 25W saja serta tidak dilengkapi charger dalam paket penjualannya.

6. Sistem Operasi

Sektor perangkat lunak, Samsung Galaxy A24 4G jelas lebih unggul karena dibekali sistem operasi yang lebih baru, yakni Android 13 dengan antarmuka One UI 5.1. Tak hanya itu, One UI besutan Samsung ini bebas iklan dan mendapatkan jaminan update yang jelas lebih terjamin, yakni update sistem operasi sebanyak tiga kali dan empat tahun update keamanan.

Sedangkan Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G masih mengandalkan sistem operasi Android 11 dengan antarmuka MIUI 13. Dari informasi yang penulis himpun, itu akan mendapatkan update sistem operasi hingga Android 13 dengan MIUI 14.

7. Dukungan Stereo Speaker

Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G merupakan sebuah smartphone yang memiliki kemampuan speaker terbaik di kelas harganya.

Sebab, bunyi yang dikeluarkan oleh sang ponsel terbilang lantang dan elemen bass-nya terdengar meski samar-samar. Ini berkat ponsel ini memiliki sertifikasi Hi-Res, Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G juga dapat menyetel audio beresolusi tinggi 24-bit/192kHz.

Dengan demikian, dukungan dual stereo speaker yang memadai ini akan membuat pengguna dapat merasakan pengalaman asyik ketika sedang bermain game maupun menonton video.

Sementara itu, Samsung Galaxy A24 4G hanya mengandalkan satu buah speaker atau mono speaker yang diletakkan di bagian bawah.

8. Infrared Blaster

Perlu diketahui, smartphone Xiaomi Redmi Note 12 4G memang sudah memiliki fitur IR Blaster yang bisa dimanfaatkan sebagai remot TV, AC, dan lain sebagainya. Sementara itu, Samsung Galaxy A24 4G tidak memiliki fitur unik tersebut.

Harga Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G dan Samsung Galaxy A24 4G

Harga Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G dan Samsung Galaxy A24 4G

Harga smartphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G berdasarkan dari informasi yang penulis himpun adalah Rp3.499.000 rupiah untuk varian RAM 6 GB dengan penyimpanan internal sebesar 128 GB, dan Rp3.999.000 rupiah untuk varian RAM 8 GB dengan penyimpanan internal sebesar 256 GB. Sementara itu, harga Samsung Galaxy A24 terbaru di Indonesia berdasarkan dari informasi yang penulis himpun adalah Rp3.499.000 rupiah untuk varian RAM 8 GB dengan penyimpanan internal sebesar 128 GB.

Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G vs Samsung Galaxy A24 4G Unggul Mana?

Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G vs Samsung Galaxy A24 4G Unggul Mana?

Setelah membaca ulasan duel Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G vs Samsung Galaxy A24 4G yang sudah penulis rangkum di atas, lantas mana yang lebih unggul? Menurut penulis Xiaomi Redmi Note 12 Pro 4G lebih unggul karena dipersenjatai oleh layar Super AMOLED dengan refresh rate 120Hz, kamera belakang lebih superior, kamera selfie memadai, fast charging 67W yang kencang di kelasnya, IR Blaster, hingga dukungan stereo speaker.

Sedangkan Samsung Galaxy A24 4G juga bisa dikatakan menjadi pilihan terbaik karena ia menawarkan performa yang sedikit lebih kencang, menghadirkan sistem operasi terbaru berupa Android 13 dengan One UI 5.1 yang bebas iklan. Tentunya ini kembali pada selera, kebutuhan, dan budget Anda masing-masing.