0bWxA4NNJWjfr34QONZPz8NklWqx9xw8pbdyf2VJ
Bookmark

10 Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A55 5G - Spesifikasi & Harga

 Samsung Electronics Indonesia (SEIN) belum lama ini meluncurkan smartphone terbaru mereka melalui seri Samsung Galaxy A35 5G dan Samsung Galaxy A55 5G yang membidik segmen kelas menengah atau mid-range. Sesuai dengan namanya, ponsel tersebut merupakan penerus dari Samsung Galaxy A54 5G. Satu hal yang jadi sorotan utama Samsung Galaxy A55 5G adalah SoC (System on Chip) yang dipakai. Ia menggunakan SoC (System on Chip) Exynos 1480 yang di dalamnya ada GPU (Graphics Processing Unit) berteknologi AMD. Ini merupakan kali pertama smartphone mid-range Samsung didukung GPU (Graphics Processing Unit) berteknologi AMD.

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A55 5G

Exynos 1480 5G octa-core tersebut pun telah dipadukan dengan memori RAM 8 GB atau 12 GB yang bisa dikatakan cukup luas. Tak cukup sampai disitu saja, Samsung Galaxy A55 5G juga dipersenjatai layar sentuh berukuran 6,6 inci dengan panel Super AMOLED (Active Matrix Organic Light Emitting Diode) yang mengusung refresh rate 120Hz. Kemudian, ponsel didukung baterai berkapasitas 5000 mAh lengkap dengan pengisian cepat 25W.

Namun, sisi menarik yang dimiliki Samsung Galaxy A55 5G bukan hanya itu. Masih ada hal menarik di sektor desain, kamera, dan lain sebagainya. Semuanya akan dibahas pada artikel kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy A55 5G beserta spesifikasi dan harganya di bawah ini.

Kelebihan Samsung Galaxy A55 5G

Kelebihan Samsung Galaxy A55 5G

1. Desain Lebih Premium

Desain Samsung Galaxy A55 5G tak ada bedanya dengan Samsung Galaxy S24 5G dan Samsung Galaxy S24+ 5G. Jika Anda tidak jeli dengan ketebalan bezelnya, Anda serasa melihat deretan HP yang sama. Ini bisa dimaklumi karena ponsel ini memiliki penampilan yang mirip baik di depan maupun di belakang. Back cover-nya gunakan bahan material kaca, sedangkan frame-nya terbuat dari metal.

Penggunaan frame metal membuat impresi menggenggam bodi smartphone ini jadi beda. Ia terasa lebih kokoh dan premium. Meski demikian, Samsung Galaxy A55 5G bukan ponsel kelas menengah Samsung pertama yang pakai frame aluminium.

Lebih lanjut, frame yang digunakan Samsung Galaxy A55 5G masih flat, sama seperti Samsung Galaxy A54 5G. Namun, Samsung kini memberi tonjolan di area tombol power dan tombol volume. Tonjolan tersebut diberi nama Key Island.

Hal menarik lain yang dimiliki oleh ponsel Samsung Galaxy A55 5G ini adalah sudah mengantongi sertifikasi IP67. Dengan begitu, ponsel tahan terhadap debu serta air tawar hingga kedalaman 1,5 m selama 30 menit.

2. Kualitas Layar Mantap

Dari informasi yang penulis himpun, Samsung Galaxy A55 5G mengandalkan layar sentuh berdesain punch hole berukuran 6,6 inci dengan panel Super AMOLED (Active Matrix Organic Light Emitting Diode) kapasitif display yang mengusung resolusi Full HD+ atau 1080 x 2340 piksel yang menawarkan kerapatan mencapai 390 ppi (pixel per inch) dengan kecerahan 1000 nits.

Soal kualitas tampilan, layar tersebut masih mirip-mirip dengan pendahulunya. Refresh rate adaptif 120Hz, dukungan pemutaran video HDR10+, dan sertifikasi Widevine L1 tersedia. Bahkan, fitur Always-on display dan sensor sidik jari dalam layar juga dapat ditemukan pada ponsel ini.

Ini juga dilengkapi oleh fitur Eye Comfort Shield guna mengurangi pancaran cahaya biru pada layar agar mata pengguna tidak mudah lelah. Bahkan, layarnya juga dibekali proteksi antigores berupa Corning Gorilla Victus+.

3. Kinerja Kencang dan Adem

Performa yang ditawarkan oleh smartphone Samsung Galaxy A55 5G pun mengalami peningkatan dari pendahulunya dengan dukungan SoC (System on Chip) Exynos 1480 5G berfabrikasi 4 nanometer yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A78 berkecepatan 2,75 GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 2 GHz dipadukan dengan memori RAM 8 GB atau 12 GB, serta diperkuat oleh pengolah grafis memadai dari GPU (Graphics Processing Unit) Samsung Xclipse 530 yang powerful.

Xclipse 530 dirancang dengan arsitektur AMD RDNA. Namun, Samsung belum memberi informasi lebih lanjut soal RDNA mana yang digunakan. Apakah RDNA2 atau RDNA3.

Samsung Galaxy A55 5G juga dibekali penyimpanan internal berkapasitas 128 GB dan 256 GB serta dilengkapi dengan slot microSD untuk melakukan ekspansi memori eksternal hingga berkapasitas 1 TB hybrid slot.

4. Kemampuan Kamera Cukup Baik

Sektor fotografi, smartphone Samsung Galaxy A55 5G mengandalkan tiga buah kamera belakang dengan kamera utama berkekuatan 50 MP yang menggunakan sensor Sony IMX906 berukuran 1/1.56 inci 1um piksel dengan fitur phase-detection autofocus pada bukaan aperture f/1.8 lengkap dengan fitur OIS (Optical Image Stabilization) dan LED flash.

Kamera kedua ponsel mengusung resolusi 12 MP yang menggunakan sensor BSI CMOS yang berfungsi sebagai ultrawide pada bukaan aperture f/2.2 dengan FoV (Field of View) 123 derajat. Terakhir, terdapat kamera berkekuatan 5 MP pada bukaan aperture f/2.4 yang berfungsi sebagai kamera dedicated macro.

Beralih ke bagian depan, terdapat sebuah kamera selfie berkekuatan 32 MP yang menggunakan sensor BSI CMOS berukuran 1/2.8 inci 0.8um piksel pada bukaan aperture f/2.2 fixed focus. Perihal perekaman video, baik kamera depan maupun belakang sama-sama sanggup merekam di resolusi 4K@30fps.

5. Speaker Stereo yang Enak

Ponsel kelas menengah besutan Samsung Electronics Indonesia (SEIN) ini pun didukung dua buah speaker. Maka konfigurasi speakernya adalah stereo. Letak speaker utama ada di dekat USB port, sedangkan speaker keduanya bergabung dengan earpiece di bezel layar atas.

Speaker utama dan kedua pun sama lantangnya menurut penulis. Elemen bass dan vokalnya juga kuat. Oleh karena itu, banyak dari mereka yang menikmati pengalaman mendengarkan musik dengan speaker stereo dari Samsung Galaxy A55 5G ini.

Bukan hanya memiliki speaker stereo, Samsung Galaxy A55 5G juga didukung teknologi Dolby Atmos. Pengguna bisa mengatur equalizer dengan preset Dolby agar hasilkan suara yang lebih optimal.

6. Daya Tahan Baterai Bagus

Perihal stamina, Samsung Galaxy A55 5G mengantongi baterai berkapasitas 5000 mAh. Kapasitasnya ini masih sama dengan pendahulunya "Samsung Galaxy A54 5G". Baterai tersebut memiliki daya tahan yang baik berkat SoC (System on Chip) Exynos 1480 yang irit daya.

Baterai 5000 mAh pada Samsung Galaxy A55 5G juga masih didukung pengisian cepat 25W. Berdasarkan dari informasi yang penulis himpun, untuk mengisi daya dari kosong sampai penuh pada ponsel ini membutuhkan waktu 1 jam 23 menit.

7. Fitur Samsung Knox dan Jaminan Upgrade OS

Samsung Galaxy A55 5G hadir dengan sistem operasi Android 14 dan antarmuka One UI 6.1. Adapun banyak fitur menarik yang turut dihadirkan oleh One UI 6.1 di ponsel ini. Di antaranya adalah Knox Vault, Separate App Sound, dan Pause USB delivery.

Knox Vault merupakan fitur yang berfungsi untuk mengamankan data pengguna, seperti password dan PIN. Bersama dengan Samsung Galaxy A35 5G, Samsung Galaxy A55 5G merupakan smartphone Galaxy A Series pertama yang memiliki fitur ini.

Lebih lanjut, Separate App Sound adalah fitur yang memungkinkan pengguna dalam memutar musik lebih dari satu suara, misalnya dua TWS berbeda. Sementara itu, Pause USB delivery yang dikenal dengan bypass charging.

Samsung Galaxy A55 5G juga mendapat jaminan upgrade OS hingga 4 kali. Selain itu, terdapat jaminan update security patch selama 5 tahun lamanya. Jaminan ini termasuk panjang atau lama untuk ponsel kelas menengah, bahkan untuk HP di kelas atasnya.

Ketika awal perilisannya, Samsung Galaxy A55 5G mengusung sistem operasi Android 14 dengan One UI 6.1. Maka ponsel ini akan memperoleh peningkatan hingga Android 18 dan security patch-nya terus akan diperbarui hingga tahun 2029 mendatang.

8. Konektivitas dan Sensor Lengkap

Samsung Galaxy A55 5G sendiri sudah memiliki fitur lain yang cukup menarik yaitu soal kelengkapan sensornya. Benar saja, sang ponsel telah dibekali sensor fingerprint atau sidik jari yang disimpan di dalam layar. Hal ini tentu membuat penggunanya lebih mudah dan cepat pada saat ingin membuka ponsel dengan sidik jari.

Smartphone kelas menengah ini pun juga dibekali oleh beberapa sensor yang memiliki fungsi cukup penting. Misalnya sensor gyroscope untuk menentukan arah dengan hanya menggerakkan ponsel. Selain itu, sensor gyroscope tersebut juga seringkali digunakan untuk bermain game seperti PUBG Mobile, Call Of Duty Mobile, dan lain sebagainya.

Bukan hanya itu saja, terdapat sensor lain yang juga dimiliki oleh Samsung Galaxy A55 5G ini adalah accelerometer, proximity, dan compass.

Untuk konektivitasnya, ponsel ini sudah menyematkan fitur NFC (Near Field Communication) di dalamnya. NFC juga menjadi fitur yang semakin sering digunakan. Misalnya untuk melakukan transaksi digital, mengecek dan mengisi saldo e-money, atau mengubahnya menjadi kartu akses.

9. Sudah Mendukung eSIM

Samsung Galaxy A55 5G masih mengusung slot dual-SIM hybrid. Anda dapat memasang dua kartu SIM tanpa microSD atau memasang satu kartu SIM dan satu microSD. Menurut penulis, slot kartu di ponsel ini menguntungkan pengguna.

Pasalnya, pengguna masih bisa memasang kartu microSD untuk memperluas ruang simpan. Uniknya, smartphone Samsung Galaxy A55 5G juga telah mendukung eSIM.

Anda pun dapat memasang dua nomor di HP ini tanpa harus melepas kartu microSD. Satu nomor SIM menggunakan SIM fisik, sedangkan nomor SIM yang kedua adalah eSIM.

Kekurangan Samsung Galaxy A55 5G

Kekurangan Samsung Galaxy A55 5G

1. Tidak Mendapat Charger

Ponsel kelas menengah ini tidak jauh berbeda dengan beberapa ponsel Samsung lainnya ketika berbicara mengenai kotak penjualannya. Sebab, di dalam kotak penjualan si ponsel Anda tidak akan mendapatkan charger 25W dan harus membelinya secara terpisah.

Samsung tidak menghadirkan charger dikarenakan mereka sangat peduli terhadap lingkungan. Tidak hanya itu, tidak menghadirkan charger juga dilakukan untuk menjual ponsel ini dengan harga serendah mungkin.

Spesifikasi Samsung Galaxy A55 5G

Spesifikasi Samsung Galaxy A55 5G
  • Warna : Awesome Lilac, Awesome Ice Blue, dan Awesome Navy.
  • Dimensi : 161.1 x 77.4 x 8.2 mm.
  • Berat : 213 gram.
  • Layar : Super AMOLED, 1080 x 2340 piksel, 6.6 inci.
  • Chipset : Exynos 1480 (5 nm).
  • GPU : Xclipse 530.
  • RAM : 8 GB / 12 GB.
  • ROM : 128 GB / 256 GB.
  • OS : Android 14 (up to Android 18), One UI 6.1.
  • Baterai : Li-Po 5000 mAh, fast charging 25W.
  • Kamera Belakang : 50 MP + 12 MP + 5 MP.
  • Kamera Depan : 32 MP.

Harga Samsung Galaxy A55 5G

Harga Samsung Galaxy A55 5G

Samsung Galaxy A55 5G adalah smartphone kelas menengah terbaru di pasar Indonesia dengan mengandalkan kamera 50 MP OIS dengan sensor anyar dari Sony IMX906 dan performa kencang dari SoC (System on Chip) Exynos 1480 5G. Tak hanya itu, ponsel ini juga memiliki banyak fitur menarik seperti sudah mendukung eSIM, sensor sidik jari dalam layar, speaker stereo yang oke, hingga mendapat upgrade hingga Android 18. Harga Samsung Galaxy A55 terbaru di Indonesia berdasarkan dari informasi yang penulis himpun adalah Rp5.999.000 rupiah untuk varian RAM 8 GB ROM 128 GB, Rp6.399.000 rupiah untuk varian RAM 8 GB ROM 256 GB, dan Rp6.899.000 rupiah untuk varian RAM 12 GB ROM 256 GB.