Harga dan Spesifikasi OPPO A3 Pro 5G, Smartphone Kelas Menengah yang Punya Ketahanan Standar Militer

Harga dan Spesifikasi OPPO A3 Pro 5G, Smartphone Kelas Menengah yang Punya Ketahanan Standar Militer - OPPO Indonesia belum lama ini meluncurkan smartphone mid-range terbaru mereka melalui seri OPPO A3 Pro 5G dengan spesifikasi yang menarik karena membawa durabilitas yang tergolong baik. Mungkin banyak dari mereka yang mengira bahwa OPPO A3 Pro 5G yang hadir di Indonesia akan sama dengan yang dirilis di Tiongkok. Ternyata, OPPO A3 Pro 5G yang dijual di tanah air mirip dengan OPPO A3 Pro 5G yang dijual di India. Sementara OPPO A3 Pro 5G versi Tiongkok yang dijual di India diberi nama OPPO F25 Pro+.

Adapun keunggulan utama yang ditawarkan oleh smartphone ini adalah bodinya cukup tangguh dan tahan guncangan karena sudah memiliki ketahanan standar militer MIL-STD-810H, serta tahan debu dan cipratan air dengan sertifikasi IP54. Kemudian, sang ponsel juga punya performa yang kompeten dengan sokongan SoC (System on Chip) MediaTek Dimensity 6300 octa-core dipadukan dengan memori RAM 8 GB. Tak hanya itu, OPPO A3 Pro 5G juga dipersenjatai baterai besar berkapasitas 5100 mAh lengkap dengan fitur pengisian cepat SuperVOOC 45W.

Harga dan Spesifikasi OPPO A3 Pro 5G, Smartphone Kelas Menengah yang Punya Ketahanan Standar Militer

Sebagaimana yang sudah disinggung sebelumnya bahwa durability menjadi salah satu nilai jual utama yang coba ditawarkan oleh OPPO A3 Pro 5G ini. Pasalnya, OPPO A3 Pro 5G sudah lolos standar militer MIL-STD-810H yang menandakan sang ponsel tahan banting.

Bisa dibilang, standar teknologi MIL-STD-810H merupakan penilaian terhadap sebuah produk yang telah lolos pengujian di lingkungan operasi, pekerjaan dan medan yang tangguh. Standarisasi ini sendiri dikeluarkan oleh salah satu devisi tentara Amerika Serikat yang bertujuan untuk membantu memastikan bahwa sebuah perangkat tahan banting digunakan di medan tangguh.

Bahkan, OPPO Indonesia juga mendemokan durabilitas OPPO A3 Pro 5G. Di acara Pekan Raya Jakarta 2024, OPPO Indonesia memberikan tantangan bagi pengunjung untuk melempar ponsel ini ke ring basket dan melihat langsung bagaimana smartphone ini masih tetap utuh setelah dilindas bus.

Adapun ketahanan lainnya, OPPO A3 Pro 5G juga mengantongi sertifikasi IP54 yang membuatnya tahan terhadap debu dan percikan air. Bukan cuma itu, ada juga fitur Splash Touch agar layar tetap bisa disentuh meski tangan dalam keadaan basah.

Secara desain, OPPO A3 Pro 5G hadirkan desain menawan dan kokoh untuk kelas harganya. Terdapat dua opsi pilihan warna yang disediakan, yakni Moonlight Purple dengan tekstur aliran dinamis dan Starry Black dengan tekstur matte.

Untuk varian signature-nya yaitu Moonlight Purple, terdapat tampilan desain partikel magnetik bulan sabit yang berkilau. Tampilan tersebut pun bisa berubah-ubah sesuai dengan sudut pencahayaan sekitar. Sedangkan varian Starry Black hanya gunakan tekstur fine matte OPPO Glow yang memiliki tekstur ala kilauan bintang di malam hari. Menariknya lagi, bodinya juga jadi tahan noda sidik jari dan anti gores sehingga membuatnya awet.

Itu juga dilengkapi Anti-Drop Shield Case dengan bantalan di setiap sudut dan desain belakang yang diperkuat, smartphone ini mampu menahan benturan dan jatuh dari ketinggian.

Kemudian OPPO A3 Pro 5G memiliki tampilan housing kamera yang minimalis berbentuk persegi panjang vertikal. Di dalamnya terdapat lingkaran dengan dua kamera dan satu lampu flash. Warna housing kamera tersebut pun sudah senada dengan warna pada bodi.

Smartphone OPPO A3 Pro 5G dipersenjatai layar sentuh punch hole pada aspek rasio 20:9 berukuran 6,67 inci dengan panel IPS (In-Plane Switching) LCD yang mengusung resolusi HD+ atau 720 x 1604 piksel yang mampu menampilkan 16,7 juta warna dengan kerapatan mencapai 264 ppi (pixel per inch) dengan kecerahan puncak mencapai di angka 1000 nits (peak).

Cukup disayangkan, resolusi layar dari OPPO A3 Pro 5G ini hanya terbatas di HD+ saja. Hal ini tentu akan menjadi catatan besar mengingat sangat banyak smartphone di kelas yang sama sudah mengusung resolusi Full HD+. Bahkan, beberapa ponsel lain pun juga sudah banyak yang gunakan panel AMOLED.

Meski memiliki catatan besar di resolusi hingga panel yang digunakan, untungnya OPPO A3 Pro 5G memiliki refresh rate yang tinggi yaitu 120Hz. Refresh rate ini juga mampu berubah otomatis ke 90Hz saat kondisi diam agar tidak terlalu boros dalam menggunakan daya baterainya.

Kinerja dari smartphone OPPO A3 Pro 5G juga terbilang memadai dengan sokongan SoC (System on Chip) MediaTek Dimensity 6300 5G berfabrikasi 6 nanometer yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A76 berkecepatan 2,4 GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 2 GHz dipadukan dengan memori RAM 8 GB LPDDR4X yang dilengkapi fitur extended RAM 8 GB, serta diperkuat oleh pengolah grafis memadai dari GPU (Graphics Processing Unit) Mali-G57 MC2.

Merujuk data dari Nanoreview, MediaTek Dimensity 6300 5G ini mampu mendapatkan skor AnTuTu v10 sebesar 447.617 poin. Sedangkan untuk GeekBench 6, skornya yaitu 813 poin untuk single-core dan 2135 poin untuk multi-core.

Dengan dukungan jaringan 5G, OPPO A3 Pro 5G menawarkan performa yang gesit. Smartphone ini cocok untuk aktivitas seperti multitasking atau bahkan bermain game kasual setiap harinya. Tak perlu khawatir soal baterai karena penggunaannya terbilang irit.

OPPO A3 Pro 5G hadir dengan menawarkan kapasitas memori yang cukup luas. Untuk RAM-nya, terdapat dua varian yang bisa dipilih yaitu RAM 8 GB berjenis LPDDR4X. Menariknya, OPPO menawarkan fitur RAM ekspansi yang luas yaitu hingga 8 GB sebagaimana yang dijelaskan sebelumnya.

Sedangkan untuk kapasitas memorinya juga ada dua varian 256 GB berjenis UFS 2.2. Sayangnya, OPPO A3 Pro 5G tidak menyediakan slot microSD sehingga kapasitas memorinya tidak bisa diperluas.

Beralih ke sektor kamera, OPPO A3 Pro 5G terbilang cukup memadai dengan mengandalkan dua buah kamera belakang dengan kamera utama berkekuatan 50 MP pada bukaan aperture f/1.8 yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL JN1 berukuran 1/2.76 inci 0.64um piksel yang diperkuat fitur phase-detection autofocus, AI, dan LED flash.

Sedangkan kamera keduanya mengusung resolusi 2 MP yang menggunakan sensor BSI CMOS berukuran 1/5 inci 1.75um piksel yang ditandemkan lensa 27mm pada bukaan aperture f/2.4 yang berfungsi sebagai depth sensor.

Menilik pada bagian depan, OPPO A3 Pro 5G mengandalkan kamera selfie berkekuatan 8 MP dengan sensor BSI CMOS berukuran 1/4 inci 1.12um piksel pada bukaan aperture f/2.0. Perihal perekaman video, kamera belakang OPPO A3 Pro 5G ini mampu merekam hingga resolusi 1080p@60fps. Sedangkan kamera depan hanya sanggup merekam di resolusi 1080p@30fps.

Fitur NFC (Near Field Communication) memang bukan lagi digunakan oleh ponsel di kelas flagship. Namun, fitur NFC (Near Field Communication) ini sudah digunakan oleh digunakan oleh smartphone di kelas entry-level sampai dengan mid-range, tidak terkecuali OPPO A3 Pro 5G ini.

Dengan dukungan fitur NFC (Near Field Communication), tentunya pengguna dapat mengisi saldo eMoney dengan cara membuka aplikasi dan menempelkan kartu ke bagian belakang bodi OPPO A3 Pro 5G. Ini juga tentu akan memudahkan pengendara roda dua hingga roda empat saat hendak melalui tol maupun parkir.

OPPO A3 Pro 5G pun dibekali ketahanan baterai yang cukup awet. Kapasitasnya sendiri berada sedikit di atas standar yaitu 5100 mAh. Hal ini tentu mampu membuatnya bertahan seharian penuh untuk menemani aktivitas pengguna.

OPPO juga memberikan jaminan untuk kesehatan baterainya yang akan tetap terjaga meski telah digunakan selama 4 tahun lamanya. Sehingga, pengguna akan terus merasakan kemampuan baterai baru setelah 4 tahun penggunaan.

Tak cukup sampai disitu saja, terdapat juga fitur pengisian cepat SuperVOOC 45W yang mampu mengisi daya hingga 50 persen dalam waktu 30 menit menurut klaim OPPO.

Harga dan Spesifikasi OPPO A3 Pro 5G

Spesifikasi OPPO A3 Pro 5G

  • Rilis di Indonesia : Juni 2024
  • Warna : Moonlit Purple, Starry Black
  • Dimensi : 165.8 x 76.1 x 7.7 mm
  • Berat : 186 gram
  • Layar : IPS LCD berukuran 6.67 inci beresolusi 720 x 1604 piksel, kerapatan 264 ppi, refresh rate 120Hz, 85.0% screen-to-body ratio, 1000 nits (HBM)
  • Chipset : Mediatek Dimensity 6300 (6 nm), Octa-core (2x2.4 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
  • Grafis : Mali-G57 MC2
  • Sistem Operasi : Android 14, ColorOS 14
  • Memori : RAM 8 GB dan ROM 256 GB
  • Kamera Belakang : 50 MP, f/1.8, (wide), PDAF +  2 MP, f/2.4, (depth), LED flash, HDR, panorama, 1080p@60/30fps
  • Kamera Depan : 8 MP, f/2.0, (wide), 1080p@30fps
  • Audio : Mono speaker
  • Baterai : Li-Po 5100 mAh, non-removable, 45W
  • Konektivitas : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Bluetooth 5.3 dengan codec A2DP, LE, dan aptX HD, GPS, GALILEO, GLONASS, BDS, NFC, USB Type-C 2.0, dan USB OTG
  • Sensor : Fingerprint (side-mounted), accelerometer, proximity, compass

Harga OPPO A3 Pro 5G

OPPO A3 Pro 5G adalah smartphone 5G terbaru yang tampil stylish dengan memiliki ketahanan standar militer MIL-STD-810H yang ditopang oleh SoC (System on Chip) MediaTek Dimensity 6300 5G dengan layar Full HD+ 120Hz. Harga smartphone OPPO A3 Pro 5G terbaru berdasarkan dari informasi yang penulis himpun adalah Rp3.999.000 rupiah untuk varian RAM 8 GB dan penyimpanan internal sebesar 256 GB.

Posting Komentar