0bWxA4NNJWjfr34QONZPz8NklWqx9xw8pbdyf2VJ
Bookmark

Duel vivo Y02 vs Nokia C21 Plus: Mana yang Lebih Unggul dengan Harga Sama?

Duel vivo Y02 vs Nokia C21 Plus: Mana yang Lebih Unggul dengan Harga Sama? - Persaingan pasar smartphone di kelas entry-level di Indonesia memang sangat ketat akhir-akhir ini. Setidaknya terdapat dua smartphone yang belum lama ini merangsek di kelas entry-level, antara lain vivo Y02 dan juga Nokia C21 Plus. Bahkan, kedua smartphone tersebut sama-sama diluncurkan pada bulan yang sama, yaitu Desember 2022.

Duel vivo Y02 vs Nokia C21 Plus

Vivo Y02 sendiri dibekali oleh dapur pacu buatan MediaTek yaitu Helio P22 yang bisa dikatakan cukup jadul dikarenakan dirilis pada tahun 2018 silam. Nah, salah satu pesaing terdekat dari vivo Y02 menurut penulis adalah Nokia C21 Plus lantaran dibanderol dengan harga yang sama. Lalu, duel vivo Y02 vs Nokia C21 Plus, mana sih yang lebih unggul dengan harga sama? Langsung saja simak ulasan sebagai berikut.

Spesifikasi vivo Y02

Spesifikasi vivo Y02
  • Warna : Orchid Blue, Cosmic Grey.
  • Dimensi : 164 x 75.6 x 8.5 mm.
  • Berat : 186 gram
  • Layar : IPS LCD, 720 x 1600 piksel, 6.51 inci.
  • Chipset : MediaTek Helio P22 (12 nm).
  • GPU : PowerVR GE8320.
  • RAM : 3 GB.
  • ROM : 32 GB.
  • OS : Android 12 Go Edition, Funtouch 12.
  • Baterai : Li-Po 5000 mAh.
  • Kamera Belakang : 8 MP.
  • Kamera Depan : 5 MP.

Spesifikasi Nokia C21 Plus

Spesifikasi Nokia C21 Plus
  • Warna : Warm Grey, Dark Cyan.
  • Dimensi : 164.8 x 75.9 x 8.6 mm.
  • Berat : 178 gram
  • Layar : IPS LCD, 720 x 1600, 6.52 inci.
  • Chipset : Unisoc SC9863A (28 nm).
  • GPU : IMG 8322.
  • RAM : 3 GB.
  • ROM : 32 GB.
  • OS : Android 11 Go Edition.
  • Baterai : Li-Po 4000 mAh.
  • Kamera Belakang : 13 MP + 2 MP.
  • Kamera Depan : 5 MP.

Duel vivo Y02 vs Nokia C21 Plus

Vivo Y02 hadir dengan panel IPS (In-Plane Switching) LCD dengan bentang layar 6.51 inci yang mengusung resolusi HD+ atau 720 x 1600 piksel, layar dengan kerapatan 270 ppi (pixel per inch) ini juga menampilkan desain layar waterdrop notch atau Infinity-U Display. Kemudian, layar tersebut sudah mendukung fitur Eye Protection Mode.

Tidak jauh berbeda dengan vivo Y02. Nokia C21 Plus pun juga sama-sama menghadirkan panel IPS (In-Plane Switching) LCD berukuran 6.52 inci pada resolusi HD+ alias 720 x 1600 piksel. Kemudian, layar dengan aspek rasio 20:9 ini menampilkan layar waterdrop notch alias Infinity-U Display. Bahkan, ini juga sudah didukung oleh sertifikasi DRM Widevine L3.

1. Dapur Pacu

Perihal perfoma, tentu saja vivo Y02 lebih unggul dari Nokia C21 Plus lantaran disokong oleh SoC (System on Chip) MediaTek Helio P22 (12 nanometer) yang memiliki konfigurasi octa-core CPU (Central Processing Unit) yang semuanya dirancang dengan arsitektur Cortex-A53 berkecepatan 2,0 GHz. Tidak hanya itu, MediaTek Helio P22 ini juga mengandung GPU (Graphics Processing Unit) PowerVR GE8320 dengan frekuensi 650MHz.

Sedangkan Nokia C21 Plus hanya mengandalkan SoC (System on Chip) Unisoc SC9863A yang dibangun dengan fabrikasi 28 nanometer dengan konfigurasi quad-core high perfomance berbasis Cortex-A55 (1,6 GHz) dan quad-core efisiensi daya berbasis Cortex-A55 (1,2 GHz).

2. Kamera

Sisi fotografi, vivo Y02 harus mengakui keunggulan dari Nokia C21 Plus karena ia mengusung konfigurasi dual camera yang terdiri dari kamera utama berkekuatan 13 MP (f/2.0) dengan sensor BSI CMOS berukuran 1/3.1 inci 1.12um piksel yang diperkuat oleh fitur phase-detection autofokus, dan LED Flash.

Kemudian, kamera kedua dari Nokia C21 Plus hadir dengan resolusi 2 MP (f/2.4) yang berfungsi sebagai depth sensor. Beralih ke sisi depan, terdapat sebuah kamera selfie yang memiliki resolusi 5 MP dengan sensor BSI CMOS berukuran 1/5 inci pada bukaan f/2.0.

Sementara itu, vivo Y02 hanya dibekali satu kamera utama berkekuatan 8 MP dengan bukaan f/2.0 yang menggunakan sensor BSI CMOS berukuran 1/4 inci 1.12um piksel yang diperkuat oleh fitur autofokus, AI, dan LED Flash.

Di sisi depan, vivo Y02 hadir dengan kamera depan yang tidak jauh berbeda dengan Nokia C21 Plus. Pasalnya, kamera depan dari vivo Y02 ini memiliki resolusi 5 MP dengan bukaan f/2.2 yang menggunakan sensor BSI 1/5 inci 1.12um piksel.

3. Baterai

Beralih ke sektor baterai, vivo Y02 jelas lebih unggul dikarenakan ia dibekali baterai berkapasitas besar yaitu 5.000 mAh. Sedangkan Nokia C21 Plus hanya dibekali dengan baterai berkapasitas 4.000 mAh saja. Selanjutnya, keduanya masih sama-sama membawa port microUSB 2.0 dan pengisian standar 10W. Artinya, baik itu vivo Y02 dan juga Nokia C21 Plus sama-sama tidak dibekali fitur pengisian cepat 18W dan sebagainya.

4. Sertifikasi IP Rating

Apabila diantara Anda mencari sebuah smartphone yang memiliki bodi kokoh. Salah satu kandidat yang penulis rekomendasikan adalah Nokia C21 Plus. Pasalnya, Nokia C21 Plus ini sudah mengantongi sertifikasi IP52 yang tahan terhadap cipratan air dari segala penjuru arah. Sementara itu, vivo Y02 tidak dibekali sertifikasi tersebut.

5. Ketersediaan Fingerprint

Nokia C21 Plus sediri sudah dibekali dengan sensor sidik jari atau fingerprint yang diletakkan di bagian belakang bodi. Meskipun bukan diletakkan di samping bodi seperti kebanyakan ponsel keluaran 2022 lainnya, namun dengan hadirnya fingerprint pada sebuah smartphone penulis rasa sudah cukup. Sedangkan vivo Y02 tidak dibekali sensor sidik jari sama sekali, baik itu di belakang bodi maupun samping.

6. Konektivitas

Sisi konektivitas, vivo Y02 tentu saja unggul telak atas Nokia C21 Plus lantaran ia mengandalkan Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Bluetooth 5.0 dengan antarmuka A2DP dan LE, GPS, GLONASS, GALILEO, BDS, QZSS, Radio FM, microUSB 2.0, dan USB On-The-Go (OTG). 

Sementara itu, Nokia C21 Plus harus mengakui keunggulan konektivitas dari vivo Y02. Soalnya, Nokia C21 Plus hanya mengandalkan Wi-Fi 802.11 b/g/n (belum support dual-band), Bluetooth 4.2, A2DP, Radio FM, dan microUSB 2.0.

Harga vivo Y02 dan Nokia C21 Plus

Harga vivo Y02 dan Nokia C21 Plus

Berdasarkan dari informasi yang penulis himpun, baik itu vivo Y02 dan Nokia C21 Plus ini sama-sama hadir dengan konfigurasi memori RAM 3 GB dan penyimpanan internal sebesar 32 GB. Bahkan, harga dari kedua smartphone entry-level ini juga sama, yakni dibanderol dengan harga Rp1.499.000 rupiah.

vivo Y02 vs Nokia C21 Plus Unggul Mana?

vivo Y02 vs Nokia C21 Plus Unggul Mana?

Setelah membaca ulasan duel vivo Y02 vs Nokia C21 Plus yang sudah penulis rangkum di atas, lantas mana yang lebih unggul? Menurut penulis vivo Y02 hanya unggul di sektor perfoma, baterai, dan juga konektivitas saja. Sementara itu, Nokia C21 Plus unggul di sektor kamera, adanya sertifikasi IP Rating, dan adanya sensor pemindai sidik jari.

Jika Anda mencari sebuah smartphone entry-level dengan perfoma memadai, baterai besar, dan konektivitas lebih lengkap, vivo Y02 adalah pilihan yang pas untuk Anda. Namun, apabila Anda mencari sebuah smartphone entry-level dengan kamera yang unggul, bodi kokoh dengan sertifikasi IP Rating, dan adanya sensor pemindai sidik jari, Nokia C21 Plus merupakan kandidat yang wajib untuk dipertimbangkan.