0bWxA4NNJWjfr34QONZPz8NklWqx9xw8pbdyf2VJ
Bookmark

Perbedaan Realme C31 dan Realme C35, Mau Pilih yang Mana?

Tepatnya pada bulan Februari 2022, Realme menghadirkan salah satu produk terbaru mereka di Indonesia yang bernama Realme C31. Di waktu yang berdekatan, tepatnya pada bulan April 2022. Realme kembali menghadirkan smartphone di kelas entry-level mereka dengan nama Realme C35. Dimana, kedua ponsel ini memiliki selisih harga yang tidak berbeda jauh yaitu hanya Rp400 sampai dengan Rp600 ribuan saja.

Perbedaan Realme C31 dan Realme C35

Tentu ini juga akan membuat konsumen menjadi bingung dalam memilih salah satu diantara kedua ponsel tersebut. Sebab, desainnya sangat menarik dan bahkan mirip dengan iPhone. Tidak hanya itu, kedua HP Realme terbaru ini pun menghadirkan spesifikasi yang cukup lengkap di kelasnya.

Namun tetap, baik itu Realme C31 maupun Realme C35 pasti memiliki perbedaan. Untuk mengetahuinya lebih lanjut, simak terlebih dahulu ulasan berikut terkait dengan perbedaan Realme C31 dan Realme C35.

Spesifikasi Realme C31

Spesifikasi Realme C31

  • Warna : Lidght Silver, Dark Green.
  • Dimensi : 164.7 x 76.1 x 8.4 mm.
  • Berat : 197 gram.
  • Layar : IPS LCD, 6.5 inci.
  • Chipset : UNISOC Tiger T612 (12 nm).
  • GPU : Mali-G57.
  • RAM : 3/4 GB.
  • ROM : 32/64 GB.
  • OS : Android 11, Realme UI 2.0
  • Baterai : Li-Ion 5000 mAh.
  • Kamera Belakang : 13 MP + 2 MP + 0.3 MP.
  • Kamera Depan : 5 MP.
  • Selengkapnya : Kelebihan dan Kekurangan Realme C31.

Spesifikasi Realme C35

Spesifikasi Realme C35

  • Warna : Glowing Green, Glowing Black.
  • Dimensi : 164.4 x 75.6 x 8.1 mm.
  • Berat : 189 gram.
  • Layar : IPS LCD, Full HD+, 6.5 inci.
  • Chipset : UNISOC Tiger T616 (12 nm).
  • GPU : Mali-G57 MP1.
  • RAM : 4 GB.
  • ROM : 64/128 GB.
  • OS : Android 11, Realme UI 2.0
  • Baterai : Li-Ion 5000 mAh.
  • Kamera Belakang : 50 MP + 2 MP + 0.3 MP.
  • Kamera Depan : 8 MP.
  • Selengkapnya : Kelebihan dan Kekurangan Realme C35.

Perbedaan Realme C31 dan Realme C35

Sekilas, kedua dari smartphone Realme ini mungkin sangat mirip. Desain layar poni serta kamera belakangnya pun tampak lebar. Lantas, dengan selisih harga yang tidak berbeda jauh, apa saja sih perbedaan Realme C31 dan Realme C35? Inilah dia ulasan lengkapnya.

1. Desain dan Dimensi

Realme memang selalu menghadirkan desain yang berkualitas pada ponsel mereka, tidak terkecuali pada kedua ponsel yang akan dibahas pada ulasan kali ini. Pada varian Realme C31, pihak perusahaan menggunakan rangka kokoh dengan casing belakang berteknologi Ultra Slim Dynamic Texture Desain.

Dengan demikian, Realme C31 memiliki tekstur dinamis sehingga ketika digenggam akan terasa nyaman dan tidak mudah licin. Daya cengkram dari si ponsel juga tampak didukung dengan adanya lengkungan di bagian tepi penutup belakang.

Menariknya lagi, ponsel ini memiliki sensor pemindai sidik jari yang diletakkan di bagian samping yang menyatu dengan tombol daya. Untuk dimensi, Realme C31 memiliki dimensi 164.7 x 76.1 x 8.4 mm dengan bobot 197 gram.

Sementara itu, Realme C35 menghadirkan kerangka bodi smartphone yang dikemas secara flat (datar). Sehingga menjadikan ponsel ini tampak seperti sebuah smartphone premium namun dibanderol dengan harga yang ekonomis.

Dimensi dari Realme C35 adalah 164.4 x 75.6 x 8.1 mm dengan bobot 189 gram. Bukan hanya itu, produsen juga telah menggunakan permukaan plastik yang dibuat seolah-olah seperti kaca.

2. Resolusi Layar

Lanjut ke bagian layar, Realme memang sudah menghadirkan layar berkualitas tinggi pada kedua smartphone-nya. Pada Realme C31, ia hadir dengan panel layar IPS LCD dengan bentang 6,5 inci yang memiliki resolusi HD+ alias 720 x 1600 piksel.

Tampilan layar dari Realme C31 pun masih terbilang cukup tajam, terutama pada menu dan digunakan untuk browsing. Meskipun ia hanya mendukung resolusi HD+, ini tentu memberikan sisi positif pada si ponsel dikarenakan bisa menghemat konsumsi daya yang lebih irit daripada Full HD+.

Sedangkan, Realme C35 hadir juga dengan panel yang sama yaitu IPS LCD. Akan tetapi, pada ponsel ini resolusinya sudah ditingkatkan menjadi Full HD+ alias 1080 x 2408 piksel. Layarnya sendiri berukuran 6,6 inci dengan kerapatan piksel 409 ppi (pixels per inch). Dengan resolusi yang tinggi, tentu saja pada ponsel ini bisa menampilkan detail gambar dan warna yang lebih tajam.

Demi melindungi kedua layar dari Realme C31 dan juga Realme C35, tampaknya produsen sudah memasang anti gores berteknologi Panda Glass.

3. Tiger T612 vs Tiger T616

Beralih ke sektor dapur pacu, kedua ponsel ini memang sama-sama menggunakan SoC (System on Chip) buatan UNISOC. Namun beda tipe, dimana Realme C31 ditopang SoC (System on Chip) Tiger T612. Ini merupakan SoC (System on Chip) dengan CPU (Central Processing Unit) 8 (delapan) inti, 6 (enam) sisanya adalah klaster efisiensi berupa Cortex A55 (1,8 GHz).

Tidak hanya itu, Unisoc Tiger T612 ini juga mengandung GPU (Graphics Processing Unit) berupa Mali-G57, ISP 3 (tiga) inti, dengan konektivitas 4G. Dimana, seluruhnya disatukan melalui proses fabrikasi 12 nanometer.

Menengok dapur pacu dari Realme C35, tentunya Anda akan menikmati perfoma yang lebih kencang daripada Realme C31. Sebab, Realme C35 sendiri ditopang oleh SoC (System on Chip) Unisoc T616.

Sedikit informasi, SoC (System on Chip) tersebut terdiri dari Octa-core (2 x 2,0 GHz), Cortex A75 (6 x 1,8 GHz), dan juga Cortex A55. Kemudian, ini dibangun atas proses fabrikasi 12 nanometer. Selain itu, SoC (System on Chip) ini masih mengandalkan GPU (Graphics Processing Unit) berupa Mali G-57 MP1.

4. Resolusi Kamera

Kedua dari ponsel ini sama-sama mengusung konfigurasi Triple Camera di sisi belakang, namun memiliki perfoma yang jauh berbeda. Realme C31 hadir dengan komposisi kamera utama berkekuatan 13 MP (f/2.2), kamera portrait hitam putih beresolusi 2 MP (f/1.8), dan kamera makro beresolusi 2 MP (f/2.4). Di sisi depan, terdapat sebuah kamera selfie yang memiliki resolusi 5 MP.

Sementara itu, Realme C35 hadir resolusi kamera yang lebih tinggi. Komposisinya adalah kamera utama berkekuatan 50 MP (f/1.8) dengan sensor Samsung ISOCELL dan terdapat juga fitur phase-detrection seperti Realme C31, kamera portrait hitam putih 2 MP (f/2.8), dan kamera makro 2 MP (f/2.4). Beralih ke sisi depan, terdapat sebuah kamera selfie berkekuatan 8 MP.

5. Baterai

Ngomong-ngomong soal baterai, baik itu Realme C31 dan juga Realme C35 sih sudah sama-sama menggendong baterai berkapasitas 5.000 mAh. Hanya saja, Realme C35 sudah mendukung teknologi pengisian cepat 18W. Sementara iu, Realme C31  tidak mendukung teknologi pengisian cepat.

Harga Realme C31 dan Realme C35

Harga Realme C31 dan Realme C35

Berdasarkan dari informasi yang penulis himpun bahwa Realme C31 dibanderol dengan harga Rp1.599.000 rupiah untuk varian RAM 3 GB dan penyimpanan internal sebesar 32 GB. Sementara itu, untuk varian RAM 4 GB dan penyimpanan internal sebesar 64 GB dibanderol dengan harga Rp1.799.000 rupiah.

Sedangkan, Realme C35 dibanderol dengan harga Rp2.299.000 rupiah untuk varian RAM 4 GB dan penyimpanan internal 64 GB. Kemudian, untuk varian RAM 4 GB dan penyimpanan internal sebesar 128 GB dibanderol dengan harga Rp2.499.000 rupiah. Dengan spesifikasi dan harga yang sudah penulis sebutkan tadi, silahkan sesuaikan saja dengan budget dan pilihan Anda. Tetapi, jika memiliki budget yang lebih besar, ada baiknya pilih varian Realme C35.