0bWxA4NNJWjfr34QONZPz8NklWqx9xw8pbdyf2VJ
Bookmark

Perbedaan Samsung Galaxy S22, S22+, dan S22 Ultra yang Wajib Diketahui!

Samsung tampaknya kembali merilis produk flagship terbaru mereka pada Februari 2022, yakni Samsung Galaxy S22 series. Dimana, seri ini mencakup Samsung Galaxy S22, Samsung Galaxy S22+, dan Samsung Galaxy S22 Ultra. Mengingat ketiga ponsel ini ditujukan di kelas flagship, ketiga ponsel ini hadir dengan SoC (System on Chip) Snapdragon 8 Gen 1 dari Qualcomm.

Perbedaan Samsung Galaxy S22, S22+, dan S22 Ultra

Bukan hanya itu saja, ketiga ponsel ini juga sama-sama menggunakan layar Dynamic AMOLED 2X yang cukup baik di kelasnya dikarenakan mampu menghasilkan warna yang lebih akurat dari warna aslinya. Berbagai macam fitur menarik juga turut dihadirkan di dalam ponsel ini, contohnya pada Galaxy S22 Ultra yang menghadirkan fitur Samsung DeX dan lain sebagainya.

Lantas, dari ketiga ponsel tersebut apa saja sih yang membedakkannya? Untuk menjawab pertanyaan tersebut. Alangkah baiknya simak ulasan di bawah ini terkait perbedaan Samsung Galaxy S22, Samsung Galaxy S22+ (Plus), dan Samsung Galaxy S22 Ultra.

Spesifikasi Samsung Galaxy S22

  • Warna : Phantomwhite, Phantomblack, Green,  Pinkgold.
  • Dimensi : 146 x 70.6 x 7.6 mm.
  • Berat : 167 gram
  • Layar : Dynamic AMOLED 2X 120 Hz, 1080 x 2340 piksel, 6.1 inci.
  • Chipset : Snapdragon 8 Gen 1 5G  (5 nm).
  • GPU : Adreno 730.
  • RAM : 8 GB.
  • ROM : 128 GB / 256 GB.
  • OS : Android 12, One UI 4.1.
  • Baterai : Li-Ion 3700 mAh, fast charging 25W.
  • Kamera Belakang : 50 MP + 10 MP + 12 MP.
  • Kamera Depan : 10 MP.
  • Selengkapnya : Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy S22.

Spesifikasi Samsung Galaxy S22+

Spesifikasi Samsung Galaxy S22+

  • Warna : Phanton White, Phantom Black, Green, Pink Gold.
  • Dimensi : 157.4 x 75.8 x 7.6 mm.
  • Berat : 195 gram
  • Layar : Dynamic AMOLED 2X 120 Hz, 1080 x 2340 piksel, 6.6 inci.
  • Chipset : Snapdragon 8 Gen 1 5G  (5 nm).
  • GPU : Adreno 730.
  • RAM : 8 GB.
  • ROM : 128 GB / 256 GB.
  • OS : Android 12, One UI 4.1.
  • Baterai : Li-Ion 4500 mAh, fast charging 45W.
  • Kamera Belakang : 50 MP + 10 MP + 12 MP.
  • Kamera Depan : 10 MP.
  • Selengkapnya : Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy S22 Plus.

Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Ultra

Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Ultra

  • Warna : Phantom Black, Phantom White, Burgundy, Green.
  • Dimensi : 163.3 x 77.9 x 8.9 mm.
  • Berat : 228 gram / 229 gram
  • Layar : Dynamic AMOLED 2X 120 Hz, 1440 x 3088 piksel, 6.8 inci.
  • Chipset : Snapdragon 8 Gen 1 5G  (5 nm).
  • GPU : Adreno 730.
  • RAM : 8 GB / 12 GB.
  • ROM : 128 GB / 256 GB / 512 GB.
  • OS : Android 12, One UI 4.1.
  • Baterai : Li-Ion 5000 mAh, fast charging 45W.
  • Kamera Belakang : 108 MP + 10 MP + 10 MP + 12 MP.
  • Kamera Depan : 40 MP.
  • Selengkapnya : Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy S22 Ultra.

Perbedaan Samsung Galaxy S22, S22+, dan S22 Ultra

Jika Anda telah melihat spesifikasi ketiga ponsel di atas, mungkin Anda sudah mendapatkan gambaran sekilas mengenai perbedaan dari ketiga ponsel tersebut. Akan tetapi, jika Anda ingin mengetahuinya lebih detail, simak saja ulasan berikut.

1. Ukuran Layar dan Dimensi

Dari ketiga varian ponsel ini, tentu saja Samsung Galaxy S22 Ultra memiliki ukuran yang cukup lebar yaitu 6,8 inci. Kedua yaitu Samsung Galaxy S22+ yang memiliki ukuran 6,6 inci, terakhir adalah Samsung Galaxy S22 yang memiliki lebar hanya 6,1 inci saja.

Tidak hanya itu, dimensi smartphone dari ketiganya juga berbeda. Dimana, Samsung Galaxy S22 memiliki dimensi 146 x 70.6 x 7.6 mm dengan bobot 167 gram yang cukup ringkas dan ringan. Kedua ada Samsung Galaxy S22+ yang memiliki dimensi 157.4 x 75.8 x 7.6 mm. Terakhir, terdapat Samsung Galaxy S22 Ultra yang memiliki dimensi 163.3 x 77.9 x 8.9 mm dengan berat 228 gram atau 229 gram.

Baik itu Samsung Galaxy S22, S22+ dan S22 Ultra memang sama-sama menghadirkan panel Dynamic AMOLED 2X, untuk varian Galaxy S22 dan S22+ memiliki resolusi yang sama yaitu Full HD+ alias 1080 x 2340 piksel. Sementara itu, Samsung Galaxy S22 Ultra lebih unggul di resolusinya yang mencapai WQHD+ alias 1440 x 3088 piksel.

Kemudian ketiga dari ponsel ini juga turut didukung oleh refresh rate 120 Hz yang lebih mulus dibandingkan refresh rate 60 Hz atau 90 Hz. Terlebih lagi, ketiga dari si ponsel sudah sama-sama mengantongi sertifikasi HDR10+ yang membuat tampilan layar seperti TV kelas premium.

2. Kapasitas Baterai

Perbedaan selanjutnya berada di sektor baterai. Di antara ketiganya, Samsung Galaxy S22 memiliki kapasitas baterai yang cukup kecil yaitu 3.700 mAh (Li-Ion) yang bisa dikatakan cepat habis lantaran bisa bertahan hingga 9 jam saja.

Kemudian Samsung Galaxy S22+ (Plus) sudah mengalami peningkatan di sektor baterai yang saat ini menjadi 4.500 mAh, dan Samsung Galaxy S22 Ultra adalah salah satu varian yang memiliki kapasitas baterai yang cukup besar yaitu 5.000 mAh.

Bukan hanya memiliki perbedaan si sektor kapasitas baterai, rupanya ketiga varian S22 series ini juga memiliki fitur fast charging yang berbeda-beda. Dimana, Samsung Galaxy S22 reguler (25W), sedangkan Samsung Galaxy S22+ dan S22 Ultra (45W).

3. Resolusi Kamera

Selanjutnya dari ketiga ponsel ini juga memiliki resolusi kamera utama yang berbeda-beda. Contohnya saja Galaxy S22 dan Galaxy S22+ yang menghadirkan resolusi kamera utama berkemampuan 50 MP. Sementara itu, Samsung Galaxy S22 Ultra hadir dengan resolusi yang dua kali lipat lebih besar yaitu 108 MP.

Untuk komposisi lengkapnya, Samsung Galaxy S22 dan Samsung Galaxy S22+ menawarkan kamera utama 50 MP dengan fitur Dual Pixel PDAF dan juga OIS. Kamera keduanya, hadir kamera telefoto 10 MP yang mampu melakukan zoom optik hingga 3x. Lalu, kamera ketiganya adalah ultrawide 12 MP.

Sedangkan, Samsung Galaxy S22 Ultra hadir dengan komposisi kamera yang lebih memukau yaitu kamera utama berkemampuan 108 MP dengan fitur Laser AF dan OIS. Kamera keduanya adalah kamera periskop telefoto beresolusi 10 MP dan kamera telefoto beresolusi 10 MP yang dapat melakukan zoom optik hingga 10x.

Terakhir, terdapat juga kamera ultrawide yang memiliki resolusi 12 MP. Di sisi depan, Samsung Galaxy S22 dan S22+ hadir dengan kamera selfie berkekuatan 10 MP. Sedangkan, Samsung Galaxy S22 Ultra hadir dengan kamera selfie beresolusi 40 MP.

4. Dukungan Sensor UWB

Ada sensor unik yang hanya dimiliki oleh varian Samsung Galaxy S22+ dan juga Samsung Galaxy S22 Ultra, yakni UWB (Ultrawide Band). Ini merupakan protokol nirkabel jarak pendek yang beroperasi melalui gelombang radio.

Bisa dikatakan, UWB ini cukup mirip dengan Bluetooth dan WiFi. Akan tetapi dengan kemampuan yang berbeda. Dimana, UWB memiliki tingkatan akurasi dan kemampuan positioning yang lebih baik.

Itulah mengapa, sebuah smartphone dengan sensor UWB bisa memberikan waypoint yang mengarah pada lokasi perangkat lain, menggunakaan aksesoris bernama Galaxy SmartTag+ yang nantinya dapat dipasangkan pada banyak benda seperti dompet, tas, dan lain sebagainya.

5. Samsung DeX + S-Pen

Kemudian terdapat fitur S-Pen dan Samsung Dex yang hanya dimiliki oleh Samsung Galaxy S22 Ultra. Dengan hadirnya fitur ini, Anda dapat menggunakan mouse dan keyboard untuk mendapatkan pengalaman layaknya seperti menggunakan laptop maupun PC.

Sementara itu, fitur S-Pen ini memang sudah menjadi ciri khas bagi Samsung Galaxy Note. Dengan hadirnya fitur ini dapat membuat si ponsel sangat cocok digunakan untuk para profesional yang membutuhkan smartphone untuk mendukung produktivitas.

Samsung sendiri juga mengklaim bahwa mereka sudah meningkatkan responbilitasnya mencapai 70% sehingga dapat mengurangi latensi sampai 3X lebih cepat. Dengan begitu, fitur S-Pen ini dapat digunakan dengan mulus alias tidak patah-patah.

Harga Samsung Galaxy S22, S22+, dan S22 Ultra

Harga Samsung Galaxy S22, S22+, dan S22 Ultra

Varian termurah dari jajaran seri ini adalah Samsung Galaxy S22 yang dibanderol dengan harga Rp11.999.000 rupiah (RAM 8 GB / ROM 128 GB) - Rp12.999.000 rupiah (RAM 8 GB / ROM 256 GB). Selanjutnya, ada varian Samsung Galaxy S22+ (Plus) yang dibanderol dengan harga Rp14.999.000 rupiah (RAM 8 GB / ROM 128 GB) - Rp15.999.000 rupiah (RAM 8 GB / ROM 256 GB).

Sementara itu, yang paling mahal adalah Samsung Galaxy S22 Ultra yang dibanderol dengan harga Rp17.999.000 rupiah (RAM 8 GB dan ROM 128 GB), Rp18.999.000 rupiah (RAM 12 GB / ROM 256 GB), dan Rp20.999.000 rupiah (RAM 12 GB / ROM 512 GB).