7 Kelebihan dan Kekurangan Realme C75x, HP Terjangkau yang Punya Durabilitas Tinggi!
Realme C75x hadir sebagai salah satu smartphone terjangkau yang memiliki durabilitas tinggi. Smartphone ini menjadi saudara bagi Realme C75 yang dikenal sebagai ponsel paling tangguh di kelas harganya. Bahkan perangkat ini menjadi yang pertama dibekali sertifikasi IP69 di kelasnya, membuatnya tahan air bertekanan tinggi hingga kondisi ekstrem.
Bukan hanya memiliki durabilitas tinggi, kinerja dari smartphone Realme C75x juga telah memadai dengan mengandalkan chipset MediaTek Helio G81 Ultra ditandemkan RAM 8 GB. Ini juga telah dilengkapi layar berukuran 6,67 inci beresolusi Full HD+ dan didukung refresh rate 120Hz.
Apa kira-kira rahasia kekuatan dari Realme C75x ini? Untuk mengetahuinya, mari kita bahas di kelebihan dan kekurangan Realme C75x beserta spesifikasi dan harganya melalui artikel di bawah ini.
Kelebihan Realme C75x
1. Desain Bodi Minimalis
Realme C75x punya desain minimalis. Bodi belakangnya hanya dihiasi modul kamera berbentuk persegi panjang yang berisi tiga lingkaran tersusun rapi secara vertikal. Di dalamnya juga ada satu LED flash, titik kecil yang fungsinya belum diketahui, dan tulisan 50 MP AI CAMERA sebagai kamera utamanya.
Bodi belakangnya punya tekstur yang lembut. Hal ini membuatnya terasa halus dan tidak mudah meninggalkan noda sidik jari. Kenyamanan menggenggam juga terasa karena bagian tepinya yang sedikit melengkung.
Ketebalan dari smartphone ini berada di angka 8 mm dengan bobot 196 gram. Anda tidak akan merasa lelah meski menggunakan HP dalam waktu lama. Untuk varian warnanya, Realme C75x hadir dalam dua opsi warna yaitu Oceanic Blue dan Coral Pink.
2. Durabilitas Tinggi
Tak hanya menghadirkan desain minimalis, Realme C75x juga hadir sebagai salah satu smartphone entry-level yang menawarkan durabilitas terbaik di kelasnya. Bahkan, Realme tampaknya tak main-main dengan menghadirkan sertifikasi IP68, dan IP69.
Ada juga sertifikasi standar militer MIL-STD-810H. Bisa dibilang, standar teknologi MIL-STD-810H merupakan penilaian terhadap sebuah produk yang telah lolos pengujian di lingkungan operasi, pekerjaan dan medan yang tangguh. Standarisasi ini sendiri dikeluarkan oleh salah satu devisi tentara Amerika Serikat yang bertujuan untuk membantu memastikan bahwa sebuah perangkat tahan banting digunakan di medan tangguh.
Selain kokoh di bagian belakang, bagian depannya juga sudah cukup kuat karena sudah ada ArmorShell Glass yang sangat bisa diandalkan.
Kembali ke pembahasan IP Rating. Sertifikasi IP68 pada Realme C75x mampu menangani masuknya air dan membuatnya mampu berada di kedalaman air sampai 1,5 meter selama 30 menit.
Untuk sertifikasi IP69, itu artinya ponsel ini masih bisa menyala meski disemprot air dengan tekanan yang tinggi.
3. Layar Mulus, Ada Always-on-Display
Smartphone Realme C75x dipersenjatai layar sentuh punch hole berukuran 6,72 inci dengan panel IPS (In-Plane Switching) LCD yang mengusung resolusi Full HD+ alias 1080 x 2400 piksel dengan kerapatan mencapai 392 ppi (pixel per inch) yang memiliki kecerahan 690 nits (HBM).
Tak hanya itu, layar tersebut pun telah mengusung refresh rate 120Hz yang mampu menampilkan animasi lebih smooth. Ini lebih mulus dibandingkan Realme C75 yang hanya mengandalkan refresh rate 90Hz saja.
Mirip dengan Realme C55 NFC atau Realme C53 NFC yang diluncurkan tahun lalu, kini Realme C75x pun ikut menghadirkan fitur Mini Capsule Notification disekitar kamera depan layaknya pada iPhone 14 series.
Hanya saja, fitur Mini Capsule pada Realme C75x ini sudah versi 3.0. Artinya fiturnya sudah lebih berkembang sehingga punya fungsi yang lebih beragam.
Layar Realme C75x juga sudah dilengkapi fitur Always-on-Display. Hanya saja, fiturnya tidak benar-benar menyala sepanjang waktu, ada batas durasi layar akan menyala sekitar 10 detik sampai akhirnya benar-benar gelap kembali.
4. Performa Oke dari Helio G81 Ultra
Performa yang ditawarkan oleh Realme C75x ini juga terbilang memadai di kelasnya berkat dukungan SoC (System on Chip) MediaTek Helio G81 Ultra yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A75 yang berlari dengan kecepatan 2 GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 yang berlari dengan kecepatan 1.8 GHz dipadukan dengan memori RAM 8 GB, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) berupa Mali-G52 MC2.
Merujuk pada data Nanoreview, MediaTek Helio G81 Ultra pada Realme C75x mampu mendapatkan skor 260.675 poin pada AnTuTu v10. Sedangkan untuk GeekBench 6, skornya yaitu 420 poin untuk single-core dan 1391 poin untuk multi-core.
Chipset MediaTek Helio G81 ini rilis pada Agustus 2024 sebagai salah satu chipset bertenaga di kelas entry. Sebagai gambaran, kemampuannya tidak jauh beda dengan MediaTek Helio G91 milik Xiaomi Redmi 14C.
5. Kamera Cukup Bersaing Berkekuatan 50 MP
Beralih ke sektor kamera, smartphone Realme C75x hadir dengan dua buah kamera belakang dengan kamera utama berkekuatan 50 MP yang menggunakan sensor OmniVision OV50M40 berukuran 1/2.88 inci 0.61um piksel pada bukaan aperture f/1.8 yang diperkuat fitur phase-detection autofocus, AI, dan LED flash.
Lalu ada kamera kedua yang mengusung resolusi 0,3 MP yang berfungsi sebagai depth sensor guna menghasilkan efek bokeh dengan mode portrait.
Menilik pada bagian depan, Realme C75x mengandalkan kamera selfie berkekuatan 8 MP dengan sensor BSI CMOS pada bukaan aperture f/2.0. Perihal perekaman video, baik kamera belakang dan depan sama-sama mampu merekam di resolusi 1080p@30fps.
Namun, ada hal menarik pada aplikasi kamera Realme C75x. Terdapat berbagai fitur optimasi seperti mode malam, mode potret, panorama, slow mo, tilt shift, hingga text scanner.
6. Baterai 5600 mAh dengan Dukungan Fast Charging 45W
Sektor stamina, Realme C75x ditopang dengan baterai besar berkapasitas 5600 mAh. Kapasitas baterai ini tentu saja jadi kelebihan lantaran berada jauh dari standar yang biasanya hanya berkapasitas 5000 mAh saja.
Realme juga memberikan jaminan kesehatan baterai yang akan tetap terjaga meski telah melewati masa pemakaian hingga 4 tahun. Kesehatan baterainya dijamin tidak akan ada di bawah 80 persen. Hal tersebut membuat Realme C75x cocok untuk Anda yang mencari perangkat dalam jangka waktu panjang.
Baterainya pun sudah didukung fitur pengisian cepat SuperVOOC 45W. Jika Realme C75 yang menggendong baterai 6000 mAh dengan fast charging 45W mampu mengisi daya hingga penuh dalam waktu 60 menit, bisa dikatakan Realme C75x bisa mengisi daya hingga penuh dengan lebih cepat dibandingkan seri reguler.
7. Konektivitas dan Sensor Lengkap di Kelasnya
Keunggulan lain yang dimiliki oleh Realme C75x adalah kelengkapan konektivitas dan sensornya yang baik. Misalnya saja fitur NFC (Near Field Communication) yang membantu memudahkan aktivitas transaksi digital atau kirim file, fitur NFC ini bahkan tidak dapat ditemukan pada Realme C75.
Sementara untuk sensornya, Realme C75x memiliki sensor sidik jari di samping bodi yang menyatu dengan tombol power, accelerometer, proximity, hingga compass.
Yang paling menarik adalah tersedia sensor gyro hardware. Sensor ini berfungsi mendeteksi gerakan rotasi smartphone. Biasanya, fitur ini kerap digunakan pada game FPS seperti PUBG Mobile atau COD Mobile.
Kekurangan Realme C75x
1. Storage Masih eMMC
Realme C75x masih menggunakan tipe memori eMMC yang memiliki kecepatan transfer yang lebih lambat dibandingkan UFS.
Jenis memori ini membutuhkan waktu lebih lama untuk melakukan ekstrak file atau memindahkan atau menyalin file dari folder ke folder.
Sementara UFS sudah mendukung command queue (CQ) yang berfungsi untuk menyortir dan mengoperasikan beberapa perintah sekaligus.
Tak hanya itu, UFS juga memiliki antarmuka full-duplex yang memungkinkannya melakukan baca dan tulis secara bersamaan. Dengan demikian, waktu yang dibutuhkan UFS akan jadi lebih singkat dibandingkan eMMC.
2. Speaker Masih Mono dan Tidak Ada Port Audio
Kekurangan lain dari smartphone Realme C75x ini adalah speakernya masih mono. Padahal, di kelas harganya sudah banyak yang menawarkan kualitas speaker lantang dengan stereo speaker.
Dengan begini, pengalaman penggunaan untuk menonton streaming atau bermain game jadi kurang memuaskan. Untuk menikmati pengalaman bermain game yang lebih asyik, tentu Anda harus menggunakan earphone wireless yang menggunakan koneksi Bluetooth, bukan berkabel.
Pasalnya Realme C75x tidak memiliki port audio jack 3,5 mm. Tampaknya penghilangan lubang ini sebagai salah satu cara agar perangkat bisa berada di dalam air dengan maksimal. Jika Anda ingin menggunakan earphone berkabel, maka Anda membutuhkan converter.
Spesifikasi Realme C75x
- Rilis di Indonesia : Februari 2025
- Warna : Oceanic Blue, Coral Pink
- Dimensi : 165.7 x 76.2 x 8 mm
- Berat : 196 gram
- Layar : IPS LCD dengan ukuran 6,72 inci beresolusi Full HD+ alias 1080 x 2400, kerapatan 392 ppi, screen-to-body ratio mencapai 86.3%, 690 nits (HBM), refresh rate 90Hz, ArmorShell glass, Always-on display
- Chipset : Mediatek Helio G81 Ultra, Octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55)
- Grafis : Mali-G52 MC2
- Sistem Operasi : Android 14, Realme UI 5.0
- Memori : 8/128 GB
- Kamera Belakang : 50 MP, f/1.8, (wide), PDAF + 0.3 MP (depth), LED flash, HDR, panorama, 1080p@30fps
- Kamera Depan : 8 MP, f/2.0, (wide), 1080@30fps
- Baterai : Li-Po 5600 mAh, 45W, Reverse wired
- Konektivitas : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Bluetooth 5.0, A2DP, LE, GPS, GLONASS, GALILEO, USB Type-C 2.0, dan USB OTG
- Sensor : Fingerprint (side-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass
Harga Realme C75x
Realme C75x merupakan smartphone dengan durabilitas terbaik di kelas harganya karena mamiliki kemampuan anti air dan tahan banting dari sertifikasi IP68, IP69, hingga MIL-STD-810H. Tak hanya itu, performa dari ponsel ini juga bisa dikatakan cukup memadai berkat mengandalkan SoC (System on Chip) MediaTek Helio G81 Ultra. Harga smartphone Realme C75x sejak awal peluncurannya di pasar Indonesia adalah Rp2.199.000 rupiah untuk varian RAM 8 GB dan ROM 128 GB.