10 Kelebihan dan Kekurangan Sharp Aquos R9 Pro, Bertenaga Snapdragon 8s Gen 3 dengan Kamera Unggul!

Menyusul model reguler Aquos R9, Sharp Indonesia kini kembali memboyong Aquos R9 Pro untuk pasar Indonesia yang akan menawarkan fitur dan spesifikasi yang lebih tinggi. Adapun keunggulan utama yang ditawarkan oleh smartphone ini adalah kameranya, yang merupakan hasil kolaborasi dengan Leica.

Kelebihan dan Kekurangan Sharp Aquos R9 Pro

Perihal performa, smartphone Aquos R9 Pro ditenagai oleh chipset Qualcomm SM8635 Snapdragon 8s Gen 3 dipadukan dengan memori RAM 12 GB dan storage 512 GB yang cukup luas. Bukan hanya itu, build quality dari sang ponsel pun cukup kokoh berkat sertifikasi standar militer MIL-STD-810H dan sertifikasi IP68.

Jika di antara Anda penasaran dengan kemampuan smartphone dari Jepang ini, Anda bisa simak kelebihan dan kekurangan Sharp Aquos R9 Pro melalui artikel di bawah ini.

Kelebihan Sharp Aquos R9 Pro

Kelebihan Sharp Aquos R9 Pro

1. Desain Unik dan Durabilitas Kokoh

Sharp Aquos R9 Pro tampil dengan desain unik di setiap sisinya. Ini cukup wajar mengingat desainer yang dipilihnya yaitu Miyake Deisgn. Miyake Design atau Issey Miyake adalah salah satu desainer ternama di Jepang. Karyanya pun sudah berada di tahap internasional soal desain fashion, pameran, dan teknologi.

Sentuhan dengan nilai estetika yang unik bisa terlihat pada modul kameranya. Bentuknya bulat yang memenuhi bodi belakang, di dalamnya terdapat tiga lensa kamera dan LED flash, kemudian ada tulisan LEICA di dalam modul kameranya.

Rangkanya sendiri terbuat dari 100 persen aluminium daur ulang guna meredakan panas secara efisien dan meningkatkan kinerja. Teksturnya matte, sehingga memberikan rasa aman secara visual maupun saat disentuh, memberikan hasil akhir yang kuat dan anti selip.

Durabilitas dari Sharp Aquos R9 Pro pun sudah cukup kokoh berkat sertifikasi standar militer MIL-STD-810H. Bisa dibilang, standar teknologi MIL-STD-810H merupakan penilaian terhadap sebuah produk yang telah lolos pengujian di lingkungan operasi, pekerjaan dan medan yang tangguh.

Standarisasi ini sendiri dikeluarkan oleh salah satu devisi tentara Amerika Serikat yang bertujuan untuk membantu memastikan bahwa sebuah perangkat tahan banting digunakan di medan tangguh.

Tersedia juga sertifikasi IP68 yang membuatnya mampu bertahan dari debu dan air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.

2. Layar Pro IGZO OLED dengan Refresh Rate 240Hz

Smartphone Sharp Aquos R9 Pro dipersenjatai dengan layar sentuh punch hole berukuran 6,5 inci dengan panel Pro IGZO (Indium Gallium Zinc Oxide) OLED (Organic Light Emitting Diode) yang mengusung resolusi QHD+ atau 1440 x 3120 piksel dengan kerapatan 513 ppi (pixel per inch) serta punya tingkat kecerahan mencapai di angka 2000 nits yang cemerlang.

Layar tersebut juga telah dibekali kemampuan variable refresh rate antara 1 Hz hingga 240 Hz. Menariknya lagi adalah refresh rate dari ponsel ini bukan gimmick. Sharp pun mengklaim bahwa 240 Hz ini memang benar-benar menampilkan gambar pada laju 240 FPS, tetapi dengan 120 FPS gambar dan 120 FPS gambar hitam di antaranya.

Kualitas tampilan layar dari Sharp Aquos R9 Pro pun turut didukung sertifikasi HDR, kontras rasio 20 juta banding 1, dan mampu menghasilkan 1 miliar warna.

Soal ketahanan, smartphone besutan Sharp sudah dilindungi panel Corning Gorilla Glass 5. Panel ini membuatnya lebih kokoh dengan anti terhadap goresan atau retakan akibat benturan.

3. Keseluruhan Kamera Berkekuatan 50.3 MP

Beralih ke sektor kamera, smartphone Sharp Aquos R9 Pro hadir dengan tiga buah kamera di sisi belakangnya. Komposisinya adalah kamera utama berkekuatan 50.3 MP dengan teknologi Vario-Summicron dari Leica. Sensor utamanya berukuran 1/0,98 inci, lebih besar dari generasi sebelumnya Aquos R8s Pro untuk memungkinkan tangkapan cahaya lebih banyak.

Sedangkan kamera kedua adalah telefoto berkekuatan 50.3 MP dengan lensa 65mm pada bukaan aperture f/2.6 yang mendukung optical zoom hingga 2.8 kali dan digital zoom hingga 20 kali. Lensa telefotonya ini berukuran 1/1.56 inci, serta mendukung OIS (Optical Image Stabilization).

Terakhir, terdapat kamera ketiga yaitu ultrawide berkekuatan 50.3 MP dengan lensa 13mm pada bukaan aperture f/2.2 yang digunakan untuk pemotretan sudut lebar maupun makro.

Menilik pada bagian depan, Sharp Aquos R9 Pro mengandalkan kamera selfie berkekuatan 50,3 MP pada bukaan aperture f/2.2 berukuran 1/2.88 inci yang didukung fitur autofocus.

Sharp juga membekalinya dengan tombol shutter kamera fisik di samping bodi smartphone. Tombol ini memungkinkan pengguna menekan setengah tombol untuk fokus atau menekan lama untuk memotret, sehingga memberikan pengalaman layaknya kamera profesional.

4. Performa Masih Oke, tetapi Kalah Saing di Kelas Flagship

Sharp Aquos R9 Pro hadir dengan SoC (System on Chip) Qualcomm SM8635 Snapdragon 8s Gen 3 berfabrikasi 4 nanometer yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari single-core ARM Cortex-X4 dengan clock speed 3.0 GHz, quad-core ARM Cortex-A720 dengan clock speed 2.8 GHz, dan triple-core ARM Cortex-A520 dengan clock speed 2.0 GHz, serta diperkuat pengolah grafis memadai dari GPU (Graphics Processing Unit) Adreno 735.

Sayangnya, Sharp Aquos R9 Pro berada di kelas yang kurang tepat. Dengan harga Rp18 juta kurang lebih, ponsel ini harus bersaing dengan beberapa ponsel flagship pada rentang harga ini. Sebut saja Samsung Galaxy S25, Samsung Galaxy S25+, Samsung Galaxy S25 Ultra, Vivo X200, Vivo X200 Pro, Huawi Pura 70 Ultra, OPPO Find X8, dan iQOO 13.

Semua seri yang disebutkan tadi punya kinerja yang lebih baik dibandingkan Snapdragon 8s Gen 3. Oleh karena itu, akan lebih menarik sebenarnya jika membeli ponsel tersebut dibandingkan Sharp Aquos R9 Pro jika Anda berfokus pada performa.

Terlepas dari itu, Sharp Aquos R9 Pro membawa RAM 12 GB jenis LPDDR5x. Sedangkan penyimpanan internalnya berkapasitas 512 GB jenis UFS 4.0.

Menariknya lagi adalah Sharp Aquos R9 Pro ini sudah dilengkapi sistem pendingin dengan sistem termal baru dengan vapor chamber luas yang membuatnya bisa menahan suhu cukup rendah.

Dilansir Nano Review, Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3 ini mampu meraih skor 1.494.441 poin pada AnTuTu v10. Sedangkan GeekBench 6, skor yang didapat ialah 2019 poin untuk single-core dan 5570 poin untuk multi-core. Kemudian pada 3DMark Wild Life Performance skornya berada di angka 11205 poin.

5. Stereo Speaker yang Lantang

Sharp Aquos R9 Pro hadir dengan dukungan stereo speaker yang lantang dan enak didengar. Bahkan, Sharp mengklaim bahwa ini merupakan speaker stereo terbesar yang pernah ada dalam Aquos Series.

Lubang speakernya berbentuk kotak yang membuatnya dapat mengeluarkan suara dengan lebih maksimal.

Tingkat stereo yang dihasilkan pun seimbang antara kamera bagian bawah dan atasnya. Ini membuat pengalaman menonton atau aktivitas multimedia lainnya menjadi lebih nyaman.

Sharp Aquos R9 Pro juga mengandalkan teknologi Snapdragon Sound. Di dalamnya ada fitur Dolby Atmos yang bisa memberikan pengalaman suara ala bioskop.

6. Ketahanan Baterai Cukup Baik

Beralih ke sektor baterai, Sharp Aquos R9 Pro ditopang dengan baterai berkapasitas 5000 mAh yang punya ketahanan cukup baik untuk penggunaan sehari-hari.

Untuk pemakaian YouTube selama 1 jam setidaknya menghabiskan daya 8 persen dan PUBG Mobile selama 30 menit menghabiskan 6 persen.

Sedangkan untuk Genshin Impact selama 30 menit, Sharp Aquos R9 Pro berkurang sekitar 7 persen. Dalam mode standby selama 8 jam, ia hanya berkurang sebanyak 3 persen.

7. Konektivitas dan Sensor Lengkap

Kelebihan Sharp Aquos R9 Pro selanjutnya adalah punya konektivitas yang lengkap. Bukan hanya lengkap, tetapi juga unggul dari segi fungsionalitas.

Misalnya koneksi WiFi yang sangat kencang dan minim latensi dengan Wi-Fi 7, atau jika belum tersedia bisa menggunakan Wi-Fi 6.

Konektivitas lainnya yang juga hadir adalah NFC 360 derajat multifungsi hingga Bluetooth 5.4.

Kelengkapan ini juga dimiliki oleh sensor sidik jari yang berada di bawah layar (ultrasonic), accelerometer, gyro, proximity, dan compass.

8. Adanya Garansi Tukar Baru Hingga 2 Tahun

Sharp juga tampaknya sangat percaya diri dengan produknya ini. Hal ini terlihat dari garansi yang diberikan dengan durasi cukup lama yaitu hingga 2 tahun. Garansi yang bisa dikatakan cukup lama untuk sebuah smartphone dari merek ternama sekalipun.

Bukan cuma itu, Sharp juga siap memberikan garansi berupa tukar baru jika terjadi kerusakan apa pun alasannya. Hal ini jelas mengingat harga Sharp Aquos R9 Pro mencapai Rp18 juta. Artinya, mereka siap rugi seharga tersebut apabila produknya mengalami kerusakan selama durasi tersebut.

Jika ada kerusakan disebabkan kelalaian pengguna, Sharp siap dan rela mengganti sesuai janji. Ini tentu sangat berani, mengingat sangat jarang merek ternama menjanjikan garansi semacam ini.

Kekurangan Sharp Aquos R9 Pro

Kekurangan Sharp Aquos R9 Pro

1. Fast Charging Kalah Saing

Meski punya daya tahan baterai yang cukup baik berkapasitas 5000 mAh. Sayangnya, kemampuan pengisian dayanya ini masih terbilang lambat atau kalah saing dengan beberapa smartphone lain di kelas harga serupa.

Sharp Aquos R9 Pro didukung fitur pengisian cepat 30W, durasinya tentu membutuhkan waktu lama untuk mengisi daya. Hal ini rasanya mirip seperti merek ternama lain, sebut saja Samsung yang sering menyematkan fitur pengisian cepat standar. Ini mungkin bertujuan untuk menjaga kesehatan baterai agar bisa digunakan dalam jangka waktu lama.

Akan tetapi, kini Samsung Galaxy S25 Series sudah mulai naik kelas dengan menyematkan pengisian cepat 45W.

Tak hanya itu, Sharp Aquos R9 Pro juga tidak dibekali fitur wireless charging untuk mengisi daya secara nirkabel. Padahal, fitur ini sudah bukan fitur khusus untuk ponsel flagship, seharunya bukan suatu hal sulit untuk Sharp menyematkan fitur ini.

2. Masih Menggunakan Android 14 di Tahun 2025

Sharp Aquos R9 Pro membawa Android 14 pada saat peluncurannya. Untuk sebuah ponsel keluaran 2025, ia tentu ketinggalan dibandingkan merek lain. Karena itu pula, upgrade software yang dijanjikan tiga kali hanya terasa dua kali saja.

Ya, Sharp berkomitmen memberi jaminan upgrade versi Android sebanyak tiga kali plus pembaruan security patch selama 4 tahun (hingga 2029).

Karena dimulai dari Android 14, artinya upgrade bakal berhenti di Android 17. Seandainya ia dirilis dengan Android 15, mungkin ponsel ini bakal mencicipi Android 18 di masa mendatang.

Spesifikasi Sharp Aquos R9 Pro

Spesifikasi Sharp Aquos R9 Pro
  • Rilis di Indonesia : Feburuari 2025
  • Warna : Black
  • Dimensi : 162 x 78 x 9.3 mm
  • Berat : 229 gram
  • Layar : Pro IGZO OLED dengan ukuran 6,7 inci beresolusi QHD+ alias 1440 x 3120, kerapatan 396 ppi, screen-to-body ratio mencapai 88.6%, 2000 nits (peak), refresh rate 240Hz, Corning Gorilla Glass 5
  • Chipset : Qualcomm SM8635 Snapdragon 8s Gen 3 (4 nm), Octa-core (1x3.0 GHz Cortex-X4 & 4x2.8 GHz Cortex-A720 & 3x2.0 GHz Cortex-A520)
  • Grafis : Adreno 735
  • Sistem Operasi : Android 14, up to 3 major Android upgrades
  • Memori : 12/512GB
  • Kamera Belakang : 50.3 MP, f/1.9, 23mm (wide), 1/1.55", dual pixel PDAF, OIS + 50.3 MP, f/2.6, 65mm (telephoto), 1/1.56", PDAF, OIS, 2.8x optical zoom + 50.3 MP, f/2.2, 13mm, 122˚ (ultrawide), 1/2.55", PDAF, Leica lens, LED flash, HDR, panorama, 4K@30fps, 1080p@30/60fps, gyro-EIS
  • Kamera Depan : 50.3 MP, f/2.2, 23mm (wide), 1/2.88", AF, 1080@30fps
  • Baterai : Li-Po 5000 mAh, 30W
  • Konektivitas : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6/7, Bluetooth 5.4, A2DP, LE, GPS, GLONASS, GALILEO, BDS, NFC 360 derajat, USB Type-C
  • Sensor : Fingerprint (under display, ultrasonic), accelerometer, gyro, proximity, compass

Harga Sharp Aquos R9 Pro

Harga Sharp Aquos R9 Pro

Sharp Aquos R9 Pro merupakan sebuah smartphone flagship terbaru yang mengunggulkan sektor fotografi dan layar panel Pro IGZO OLED dengan refresh rate 240Hz yang cukup smooth di kelas harganya. Berbicara soal performa, ponsel ini hanya mengandalkan Qualcomm SM8635 Snapdragon 8s Gen 3. Harga smartphone Sharp Aquos R9 Pro sejak awal peluncurannya di pasar Indonesia adalah Rp17.999.000 rupiah untuk varian RAM 12 GB dan ROM 512 GB.

Posting Komentar